Cara Penggunaan Return Value pada Pemrograman Python
Pada tutorial kali ini kita akan membahas tentang Cara Penggunaan Return Value pada Pemrograman Python, Fungsi return value di dalam pembuatan sebuah function yaitu ketika kita akan membuat sebuah fungsi dan di dalam fungsi tersebut terdapat sebuah perhitungan seperti perkalian, pembagian, tambah, ataupun pengurangan kemudian hasil dari perhitungan tersebut akan memberikan nilai balik.
Untuk penggunaan return value pada function kita dapat membuat beberapa contoh sederhana seperti dibawah ini :
def kuadrat(argument):
total = argument**2
print("nilai kuadrat dari ",argument, 'adalah',total)
hasil= kuadrat(3)
print(hasil)
pada script diatas jika kita jalankan maka akan terlihat hasilnya seperti dibawah
nilai kuadrat dari 3 adalah 9
None
hasil dari print(hasil) akan mendapatkan nilai none karena nilai yang terdapat didalam function tersebut tidak dapat keluarkan atau di jalankan, nah supaya nilai tersebut dapat di akses diluar function kita bisa menambahkan sebuah return pada function, nilai return tersebut bisa berupa number, list, string seperti dibawah ini :
def kuadrat(argument):
total = argument**2
print("nilai kuadrat dari ",argument, 'adalah',total)
return total
hasil= kuadrat(3)
print(hasil)
maka hasilnya :
nilai kuadrat dari 3 adalah 9
9
Pada hasil dari script diatas dapat kita lihat bahwa hasil dari print(hasil) terdapat sebuah nilai dari proses
yang terdapat pada function kuadrat yaitu 9.
Berikutnya kita akan membuat sebuah contoh return value dengan menggunakan parameter atau argument yang terdapat pada function seperti dibawah ini :
Contoh 1 Menggunakan dua parameter.
def penjumlahan(parameter1, parameter2):
total = parameter1 + parameter2
print(parameter1, "+" ,parameter2, "=", total )
return total
hasil = penjumlahan(4,6)
print(hasil) # hasil :
# 4 + 6 = 10
# 10
Contoh 2 Menggunakan dua fungsi berbeda.
def tambah(parameter1, parameter2):
total = parameter1 + parameter2
print(parameter1, "+" ,parameter2, "=", total )
return total
def kali(parameter1, parameter2):
total = parameter1 * parameter2
print(parameter1, "x" ,parameter2, "=", total )
return total
hasilTambah = tambah(2,3)
penjumlahan = tambah(2,kali(3,6))
print(penjumlahan)
# hasil :
# 2 + 3 = 5
# 3 x 6 = 18
# 2 + 18 = 20
# 20
Contoh 3 Return Value Menggunakan Kondisi.
# kondisi 1
def jumlah(angka):
nilai = angka
if 80 <= nilai <= 100:
print("nilai anda adalah A")
elif 70 <= nilai < 80:
print("nilai anda adalah B")
elif 60 <= nilai < 70:
print("nilai anda adalah C")
elif 50 <= nilai < 60:
print("nilai anda adalah D, Silahkan Mengulang kembali")
else:
print("anda GAGAL")
return nilai
print(jumlah(80)) # hasil :
# nilai anda adalah A
# 80
# kondisi 2
def angka(nilai1, nilai2):
total = nilai1 + nilai2
if 50 >= total <= 100:
print("benar")
else:
print("salah")
return total
# hasil = angka(7,10)
# print(hasil)
oke teman-teman itulah pembahasan kita tentang Cara Penggunaan Return Value pada Pemrograman Python.
Semoga bermanfaat.
Terima kasih.
0 Comments:
Posting Komentar